Keunggulan Motor Scorpio

Yamaha Scorpio Z merupakan varian Yamaha dengan kapasitas mesin terbesar dijajaran line up Yamaha. Tenaga yang dimuntahkan juga cukup besar, yaitu 19ps@8000rpm,tentu ini jadi modal yang cukup menggiurkan bagi para speedlover walaupun desainnya model sport turing. Akan OM beberkan kelebihan serta kekurangan yang ada di Scorpio ini.



Kelebihan :

1. Memiliki kapasitas mesin (225cc) terbesar di kelasnya (kecuali anda masih mempertimbangkan Thunder 250, tapi kan sudah lama tidak diproduksi, sedangkan kalo Ninja 250 saya rasa tidak pantas disekelaskan)

2. Memiliki tenaga terbesar di kelasnya (19 DK. lainya di bawah itu)

3. Sudah menganut Mono Shock untuk suspensi belakang

4. Model Touring, namun tetap bergaya (biasanya kan model2 touring cenderung membosankan)

5. Biarpun paling besar kapasitasnya, tapi harga tidak semahal produk2 kompetitor terutama dari produk H*nda yang selalu overprize.

6. Konsumsi bbm per Km pas, maksutnya dibandingkan dengan sekelasnya, dia tidak boros dan tidak terlalu irit.

7. Harga Spare Part Genuine lebih murah dari pada produk kompetitor

6. Desain mengakomodir segala kalangan, baik Remaja, Ekskutif Muda (Kuliah, Pekerja, dll), hingga yang sudah masuk Usia Matang pun masih cocok naek ini.


Kekurangan :

1. Keluaran produk di 2009 lalu adalah keluaran terakhir, motor ini secara resmi oleh YMKI telah dihentikan produksinya (jadi kalo stock udah abis, ya sudah tidak keluar lagi). Yang ditakutkan ya sparepartnya bisa jadi langka, tapi ini kalo jangka panjang, semisal anda bakal makek motor ini sampe 10 - 15 tahun lagi (saya yakin benar-benar akan langka sparepartnya)

2. Kapasitas oli yang harus diisikan 1,25 Liter (jadi kalo beli anda harus 1 botol penuh ukuran 1 liter, dan 1 botol lagi ukuran terserah asal sama merk dan spesifikasinya untuk ditambahkan hingga pas 1,25 Liter ; bagi beberapa orang ini cukup merepotkan dan memakan biaya lebih dari pada motor sport lain yang rata2 cuma butuh oli 1 Liter saja)

3. Mono Shock belakang terlalu empuk dibuat goncengan, tapi kalo sendiri serasa sangat nyaman.

4. Harga jual kembali tidak sebaik produk2 kompetitor

5. Ketersediaan part substitusi tidak sebaik produk kompetitor.

6. Rem belakang masih teromol.

source :oprekmotore.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar